Sunday, September 18, 2016

PENGGUNA WHATSAPP HARUS MASUKKAN PASSWORD DUA KALI


WhatsApp dikabarkan bakal mengimplementasikan mekanisme otentikasi dua langkah alias two-step verification untuk menjamin keamanan pengguna. Sebelumnya, Facebook, Google, Line, dan Instagram sudah menggunakan mekanisme serupa bagi pengguna yang menginginkannya. 

Pada WhatsApp, menurut email yang diterima beberapa orang, pengguna akan diminta memasukkan password enam digit sebagai bentuk verifikasi tahap kedua, seperti dilaporkan PhoneRadar dan dihimpun KompasTekno, Rabu (14/9/2016).

Jadi, ketika ingin log-in WhatsApp di perangkat baru, pengguna harus memasukkan password enam digit tersebut setelah verifikasi tahap pertama diselesaikan. 

Verifikasi tahap pertama sendiri mengharuskan pengguna memasukkan nomor telepon dan empat digit password yang dikirim pihak WhatsApp via SMS. 

Perlu diketahui, pembuatan password enam digit untuk verifikasi tahap dua membutuhkan alamat email. Pengguna harus memverifikasi email tersebut agar bisa me-reset password jika sewaktu-waktu lupa. 

Bersifat opsional

Kemampuan two-step verification ini dikatakan akan pertama kali dinikmati pengguna WhatsApp di Windows Phone. Sifatnya pun opsional, tergantung pilihan pengguna untuk mengaktifkan sistem keamanan ini atau tidak. 

Sebelumnya, WhatsApp telah membawa beberapa pembaruan dalam beberapa minggu terakhir. Pertama, pembaruan kebijakan yang memungkinkan pengguna menyinkronisasi data WhatsApp dengan Facebook.

0 comments :

Post a Comment